DPD Garuda Malut Yakin Capai Hasil Terbaik di Pileg 2024

Sebarkan:
Partai Garuda saat mendaftar di KPU Malut

TERNATE, PotretMalut - DPD Partai Gerakan Perubahan Indonesia (Garuda) resmi mendaftarkan Bacaleg pada Pileg 2024 ke KPU, Minggu, (14/5/2023) malam.

Sekretaris DPD Partai Garuda Malut Muhammad Iqbal Mahmud mengatakan, Partai Garuda memiliki strategi maupun taktik yang dapat mengantarkan pada hasil terbaik.

"Kami partai Garuda mempunyai strategi juga ukuran dalam melakukan sesuatu, kami yakin kerja keras dan perjuangan pasti ada hasil terbaik, "ungkapnya.

Tidak sebagaimana partai lain yang menetapkan kuota kursi untuk dicapai, Partai Garuda lebih memilih tidak menetapkan kuota kursi yang terpenting bisa mencapai target untuk mewujudkan cita-cita.

Yang pasti partai Garuda optimis bisa eksis pada tahun-tahun yang akan datang.

"Target dari partai lain, kami sekian kursi. Kita juga punya impian yang sama harus menguasai kursi atau paling tidak mempunyai kursi agar mencapai cita-cita. Kalau bukan tahun ini setidaknya tahun-tahun yang akan datang Partai Garuda bisa eksis, pungkasnya.

Terkait kuota perempuan, Muhammad Iqbal menegaskan, jangan sampai perempuan masuk dalam kuota hanya untuk memenuhi persyaratan.

Partai ini memiliki tanggung jawab untuk memberikan pendidikan politik terhadap perempuan.

"Partai-partai punya tanggung jawab dalam pembelajaran dan proses politik perempuan, jangan sampai perempuan masuk dalam kuota hanya memenuhi saja,"ujarnya.

Lanjut Iqbal, perempuan harus diberikan dukungan sehingga kuota yang ditetapkan tidak menjadi sia-sia.

"Kami sangat setuju dengan kuota perempuan, kita harus memberikan dukungan sehingga kuota itu bisa terpakai dan tidak sia-sia, "tuturnya. (mail/red)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini