![]() |
Foto: Serah terima pengalihan dukungan |
TERNATE, Potretmalut.com – Gerakan Pemuda Ka’ba (GPK) Maluku
Utara akhirnya mengalihkan dukungan terhadap pasangan calon (paslon) gubernur
dan wakil gubernur, Muhammad Kasuba dan Abdul Madjid Husen. Ini diketahui
setelah dukungan sebelumnya yakni paslon Ahmad Hidayat Mus – Rivai Umar (AHM-Rivai)
dinilai tidak memiliki komitmen dalam memenangkan pilgub 2018.
Pengalihan
dukungan ini diperkuat dengan surat keputusan dengan nomor: 005/Cagub-Cawagub/2/2018
serta deklarasi yang dipusatkan di posko pemenang MK-Majhu kelurahan Batu Anteru
Kecamatan Ternate Tangah dan dihadiri calon gubernur, Muhammad Kasuba, Ketua
DPD Partai Gerindra, Wahda Z. Imam, Ketua Tim Pemenang MK-Majhu, Ridwan Husen serta
pemuda pemenang MK-Majhu.
Ketua
pemuda pemenang MK-Majhu, Amirudin SA. Ahmad mengatakan, pemuda pemenang siap memenangkan
paslon MK-MAJHU. Mengingat, sosok kepemimpinan yang dimiliki keduanya sudah
teruji sejak menjadi dua periode sebagai Bupati Halmahera Selatan. “ Mk-Majhu layak
memimpin Maluku Utara demi kemajuan yang berdaulat, berkhidmat, serta berkarismatik
menuju Malut kuat dan lebih baik,” beber Amirudin kepada wartawan, Jumat
(23/2/2018).
Kata
dia, komitmen memperjuangkan MK-Majhu dalam memenangkan pilgub Malut sudah
menjadi harga mati pemuda pemenang. Komitmen ini tanpa ada campur tangan atau
tendensi dari pihak manapun termasuk Partai Persatuan Pembangunan (PPP). “ Saatnya
pemuda berjuang diatas jalur politik demi kemaslahatan ummat, secara
kelembagaan kami berhak melepaskan diri dari genggaman PPP,” jelasnya.
Sementara
itu, calon gubernur Malut, Muhammad Kasuba mengatakan, komitmen dan sikap
politik pemuda pemenang MK-Majhu bisa menambah daya dobrak mesin mitra koalisi.
Semangat dan trend ini bisa mendorong ritme kemenangan lebih maksimal lagi.
Kata
dia, sesuai hasil kesepakatan tim dan partai koalisi, target kemenangan MK-Majhu berada pada kisaran step 42,7 persen.
Ditambah semangat anak muda dalam setiap dukungannya berada pada kisaran 2-3
persen. “ Kalkulasinya 5 persen tambahan setiap dukungan,” cetusnya sembari
mengatakan, setiap prospek dukungan selalu diinput sebagai catatan tambahan. “
Kita selalu catat setiap dukungan yang masuk,” katanya. (Ind/ches).