Keberangkatan 197 CJH Asal Halsel Tunggu Informasi dari Kemenag RI

Sebarkan:
Suasan Ibadah Haji di Tanah Suci Mekkah. Foto : Pikiran Rakyat.com
LABUHA - Kepala seksi Haji dan Umroh Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Halmahera Selatan Misna Laila Albaar mengatakan hingga saat ini informasi keberangkatan 197 Calon Jamaah Haji (CJH) di tahun 2021 belum ada titik terang dari Kementerian Agama RI.
Meski demikian , Kemenag Kabupaten Halmahera Selatan diperintahkan untuk menyiapkan semua dokumen terkait dengan keberangkatan haji tahun ini, mulai dari pelunasan hingga semua CJH harus di vaksin covid 19 dan sementara sudah dilakukan.

"Belum ada informasi kepastian keberangkatan haji dari Kemenag RI namun kami diperintahkan untuk menyiapkan semua dokumen terkait dengan syarat keberangkatan haji tahun ini," kata Misna, Selasa 20/4/2021. 

Misna menambahkan, seluruh dokumen CJH telah disiapkan, termasuk bukti pelunasan juga telah dikumpul. Perintah menyiapkan dokumen CJH ini dilakukan jika sudah ada kepastian keberangkatan CJH di tahun 2021 ini maka semuanya sudah siap.

Rapat beberapa waktu lalu di Ternate juga belum ada kepastian keberangkatan. Hasilnya tetap menunggu informasi saja," pungkasnya. (Buwas/PM)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini