Pencarian 3 Korban Banjir Akan Dilanjutkan Besok

Sebarkan:
Satgas Tanggap Darurat
TERNATE, PotretMalut - Pencarian tiga korban banjir bandang di Kelurahan Rua, Kecamatan Ternate Pulau yang masih tertimbun material akan dilanjutkan besok.Ketua Satgas tanggap darurat Rizal Marsaloly mengatakan, proses pencarian 3 korban banjir yang belum ditemukan hari, akan dilanjutkan pada pukul, 07:00 WIT.

"Mudah-mudahan besok cuacanya panas, sehingga 3 korban yang masih dalam proses pencarian bisa ditemukan," ungkapnya dalam pres rilis di posko tanggap darurat, Senin, (26/08/2024).

Rizal menyebutkan, data pengungsi yang sudah dikantongi berjumlah 130 jiwa, dan ditempatkan di SMK 4 Pelayaran.

"Untuk kebutuhan logistik kita sudah sediakan, kemudian tempat tidur matras itu fasilitasi Dinsos Provinsi. Pada intinya semua pengungsi menjadi perhatian khusus kita samua," sebutnya.

Sementara, Kepala Basarnas Kota Ternate, Fatur menyampaikan, proses pencarian korban yang dilaksanakan, akan fokus di sektor 1 dan 2 di bagian tepi jalan.

"Kita juga sudah memperluas pencarian, namun fokusnya di 2 sektor tersebut sembari mencari di sisi yang lain," ujarnya.

Sementara, Brigpol Jhoni Tuhurima menyebutkan, pihaknya sudah turunkan anjing pelacak untuk pencarian korban, tapi hanya sebentar karena terlalu banyak kerumunan warga di lokasi, sehingga anjingnya tidak bisa melacak.

"Tadi kita sudah koordinasi dengan Basarnas agar besok pagi lokasi yang menjadi titik pencarian tidak dikerumuni oleh warga. Tadi kendalanya terlalu banyak warga," katanya.

Ia memastikan besok pagi anjing pelacak akan diturunkan full untuk pencarian korban. jika mencakup wilayah yang terlalu besar maka akan ditamba anjing pelacak.

"Tapi dari perhitungan kita, satu sudah efektif karena Basarnas juga sudah menunjukan titik pencarian," pungkasnya. (Ham/red)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini