Staf HIWAS Disnakertrans Malut Gelar Aksi Penolakan Kabid Melalui Spanduk

Sebarkan:

Spanduk penolakan Kabid di depan kantor Disnakertrans Malut

SOFIFI, PotretMalut - Seluruh Staf Bidang Hubungan Industrial dan Pengawasan Tenaga Kerja (HIWAS) pada Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Maluku Utara, menolak Nirwan Turuy sebagai Kepala Bidang.

Hal ini terlihat melalui tulisan dalam spanduk yang terbentang didepan Kantor Disnakertrans Malut, pada Kamis, 28 Desember, sekira pukul 23:00 WIT.

Di dalam spanduk tersebut tertulis: "Kami seluruh staf Bidang Hubungan Industrial dan Pengawasan Tenaga Kerja dengan ini menyatakan: menolak Nirwan Turuy (Cikal) sebagai kepala bidang kami".

"Mengingat yang bersangkutan tidak mengerti atau memahami tupoksi Bidang Hubungan Industrial dan Pengawasan Tenaga Kerja".

"HI-WAS adalah bidang teknis yang harus di pimpin oleh orang berpengalaman dan memahami masalah hubungan industrial dan pengawasan tenaga kerja demi lancarnya tugas dan kinerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Maluku Utara dalam melakukan pembinaan dan pengawasan ketenagakerjaan".

Hi-Was Yes, Cikal No!!!

Diketahui, Nirwan dilantik menjadi Kabid HIWAS menggantikan Arizal Rivai pada 18 Desember 2023 kemarin, ketika publik Malut ramai dengan peristiwa OTT oleh KPK RI.

Salah seorang staf yang menolak disebutkan namanya saat dikonfirmasi via Whatsapp menyebutkan, Ia bersama beberapa staf juga mempertanyakan alasan pergantian Kabid.

"Pejabat sebelumya tidak melakukan kesalahan apapun, sehingga tidak ada alasan yang urgen dan mendesak untuk dilakukan pergantian Kabid," sebutnya.

Kepala Disnakertrans Malut, Marwan Polisiri saat dikonfirmasi via Whatsapp malam ini, belum menanggapi hingga berita ini ditayangkan. (Mail/red)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini