Bupati Halsel Hasan Ali Bassam saat menghadiri Musrenbang RKPD
HALSEL, PotretMalut - Musrenbang Rencana Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Halmahera Selatan Tahun 2025 resmi digelar.
Musrenbang dengan tema "Mengakselerasi Pemerataan Kualitas Publik Serta Infrastruktur Dasar dan Ekonomi Melalui Transformasi Struktural dan Pembangunan Infrastruktur Terintegritasi" digelar di Aula Bupati pada Kamis, (4/4/2024).
Bupati Halmahera Selatan, Hasan Ali Basam kasuba mengatakan bahwa musrenbang ini dengan tujuan untuk membangun daerah Kabupaten Halsel jangka panjang tahun 2025-2045.
"Musrenbang ini tujuannya adalah untuk melakukan pemerataan kualitas publik infrastruktur dasar dan ekonomi melalui transformasi struktural dan pembangunan jangka panjang, " katanya.
Basam juga meminta agar semua unsur baik itu, OPD, Legislatif, LSM dan masyarakat sipil untuk memajukan Halmahera Selatan baik secara infrastruktur pembangunan, maupun ekonomi.
Saya yakin Musrenbang ini kita bisa membangun Halsel yang lebih maju ke depa, baik itu secara infrastruktur pembangunan maupun secara ekonomi, " tandasnya. (Al/red).