![]() |
Para Juara Spartan Day Season I bersama Ketua POBSI Maluku Utara, Sekretaris KONI Kota Ternate, Ketua POBSI Kota Ternate, dan Owner Spartan Biliar |
Tournament ini akan berlangsung dalam empat season, dan ditargetkan season terakhir akan dilangsungkan pada 9 September mendatang, bertepatan dengan Hari Olahraga Nasional.
Ketua POBSI Kota Ternate, Rustam Efendi mengatakan, digelarnya tournament tersebut untuk melihat potensi calon-calon atlit biliar di Kota Ternate, apalagi belakangan olahraga biliar cukup banyak diminati.
"Ini menjadi bentuk komitmen dari POBSI Kota Ternate, dalam menjadikan rumah-rumah biliar sebagai mitra strategis dalam melahirkan atlit-atlit biliar yang mudah dan potensial," ungkapnya.
Ia turut memberikan apresiasi kepada Rumah Biliar Spartan, yang menginisiasi terlaksananya Tournament Spartan Day Nine ball untuk pelajar dan mahasiswa. "Ini merupakan langkah yang cukup bagus untuk kemajuan biliar di Kota Ternate." tambahnya.
Sementara, Sekretaris Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia Kota Ternate, Ismunandar Bahruddin menuturkan rasa terima kasih kepada POBSI Kota Ternate, atas terselenggaranya tournament tersebut.
"Ini merupakan kemajuan, karena sudah sekian tahun biliar di Maluku Utara terbilang mati suri. Harapannya POBSI dapat mendorong kemajuan olahraga, apalagi Kota Ternate sudah digaungkan sebagai kota atlit," paparnya.
Bersamaan, Imanullah Muhammad, Ketua Umum POBSI Maluku Utara berkeinginan memasyarakatkan olahraga biliar, terutama kepada pelajar dan mahasiswa.
Ia menuturkan, tournament yang sama akan dihelat di seluruh kabupaten/kota di Maluku Utara. "Ini juga bertujuan untuk meluruskan pandangan masyarakat, karena rata-rata masyarakat memandang biliar identik dengan tempat-tempat yang negatif," ujarnya.
Iman berkeinginan, kedepan biliar menjadi salah satu cabang olahraga andalan di Maluku Utara, dan dapat bersaing hingga tingkat nasional.
Adapun 4 atlit juara dari 32 atlit yang mengikuti season ini diantaranya, juara I, Firman Fahrudin (Bombastik Biliard), juara II, Azly Turui (TheKapita Biliar), juara III bersama, Rafsan (The Kapita), dan Irma Basir (Monocrome Biliar).
Dari 32 atlit yang mengikuti tournament pada season I ini, satu atlit merupakan utusan dari POBSI Halmahera Barat. Selain atlit yang ada di Kota Ternate, Spartan Day juga terbuka untuk semua atlit biliar di Maluku Utara. (red)