Jelang Lebaran Idul Fitri, Harga sembako Justru Turun

Sebarkan:

TERNATE – Jelang hari raya idul fitri, harga sembilan bahan pokok (sembako) di sejumlah pasar tradisional Kota ternate justru turun. Seperti di pasar tradisional Higienies hargab beberapa kebutuhan mengalami penurunan.
Yusuf salah satu pedagang sembako mengakui bebrapa harga kebutuhan pokok seperti bawang merah, bawang putih, rica, dan tomat (Barito) mengalami penurunan herga jikan dibanding beberapa pekan memasuki bulan suci ramadhan. Lonjakan haga justru terjadi pada bulan Juli kemarin. “ Ada perbedaan harga, kalau di bulan kemarin harga barito justru tinggi, namun setelah memasuki bulan pausa bahkan jelang hari raya ini harga barito masih stabil,” tutur Yusuf, Senin (4/6/)
Yusuf mengatakan, perubahan harga ini dapat dilihat adanya penurunan harga bawang merah perkilo gramnya hanya Rp. 55.000, bawang putih turun menjadi Rp.40. 000 perkilo gram, tomat Rp.18. 000, Rica Rp 50. 000 perkilo gram, sementara rica keriting Rp. 30. 000 perkilo gram.
Sementara Farida salah satu pembeli merasa puas dengan langkah pemerintah untuk memalisir kelonjakan harga sembako jelang lebaran idul fitri ini. “ Kami sangat puas, karena biasanya jelang lebaran bagini harga sembako itu naik, tapi kali ini tidak,” akunya sembari berharap kestabilan harga ini hingga memasuki hari raya kurban yang akan datang. (am/red). 
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini