![]() |
| Kepala Bidang Bina Marga PUPR Halmahera Selatan, Ridwan (Foto: Ar) |
Kepala Bidang Bina Marga, Ridwan, mengatakan inovasi tersebut terkait dengan pemetaan kondisi jalan dan jembatan di wilayah setempat. Lanjutnya, saat ini dalam tahapan menyempurnakan Aplikasi Si Penjajakan.
"Kalau suda sempurna kami akan launching dan sosialisasikan ke masyarakat," katanya, Jumat (23/01/2026).
Ia menjelaskan tujuan dari Aplikasi Si Penjajakan ialah aplikasi pelaporan jalan dan jembatan rusak di Kabupaten Halmahera Selatan. Melalui aplikasi ini, masyarakat dapat dengan mudah melaporkan atau pengaduan kondisi infrastruktur secara langsung agar perbaikan dapat dilakukan dengan cepat, tepat, dan transparan.
"Aplikasi ini bertujuan untuk survey melihat kondisi kerusakan jalan dan jembatan, baik didalam kota maupun diluar kota. Sehingga dilakukan perbaikan. Data-data itu juga dijadikan bahan untuk pembangunan yang berkelanjutkan di tahun-tahun yang akan datang, serta dapat diketahui seberapa besar kemantapan jalan dan jembatan," paparnya.
Panjang jalan Halmahera Selatan, berdasarkan Surat Keputusan (SK) yang sudah ditetapkan, ungkap Ridwan, yaitu 718,18Kilometer. Sehingga, menurutnya, hal ini penting untuk disampaikan ke halayak publik.
"Di Aplikasi Si Penjajakan ada pengaduan. Aduan itu terhubung dengan pihak Kominfo Halsel namanya Aplikasi Hallo. Bupati dan Wakil Bupati, Bassam - Helmi langsung dapat mengetahui," ungkapnya.
Namun, lanjut Ridwan, saat ini masih adanya masalah ketidaktahuan masyarakat mengenai jalan kabupaten, provinsi dan nasional. Maka, dalam Aplikasi akan dijelaskan ketiga jalan tersebut.
"Kami akan membackup dan mereview berapa jalan nasional dan provinsi untuk dilaporkan ke pihak Balai, agar ditindaklanjuti. Kalau jalan kabupaten kami yang langsung tangani," tuturnya.
"Adapun syarat pengaduan masyarakat disertai dengan foto kerusakan jalan dan jembatan. Bahkan titik koordinat GPS atau lokasi pun penting juga dilampirkan," sambung Ridwan.
Dengan adanya Aplikasi Si Penjajakan, ia berharap, pendataan kondisi jalan dan jembatan benar-benar terupdate. Pemerataan pembangunan infastruktur jalan dan jembatan merupakan komitmen program pemerintah daerah dalam rangka mendukung visi misi agromaritim. (Ar/red)
