Kantor Dekot Ternate Sepi, Wakil Rakyat Jamaah Kunker di Luar Kota

Sebarkan:

Kantor DPRD Kota Ternate

TERNATE - Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ternate dipastikan sepih hingga Kamis (29/10/2020). Bagaimana tidak  seluruh wakil rakyat  Kota Ternate itu melancong ke luar kota dengan agenda kunjungan kerja (kunker).

“ Kurang lebih lima hari, Tiga Komisi DPRD Kota Ternate secara berjemaah melaksanakan kunjungan kerja ke luar Kota  terhitung sejak Minggu 25/10 hingga Kamis 29/10, “ Ucap Kasubag Humas Dekot, Abdu Hi Sergi kepada Potretmalut.com ketika dihubungi via telepon.

Abdu bilang, anggota DPRD yang melaksanakan kunjungan kerja ke luar kota memiliki agenda masing-masing yakni Komisi I melakukan Kunker ke inspektorat Kota Bitung, Sulawesi Utara terkait dengan penyelesaian temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK)  sekaligus berkunjung ke Dinas Komunikasi dan Informatika dengan pembahasan call center.

Sedangkan untuk Komisi II Dekot Kata Abdu, melakukan Kunker ke Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Kota Makasar dalam pembahasan pengelolaan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Tak hanya itu, Komisi II juga akan berkunjung ke dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Makasar terkait pengelolaan PAD di sektor retribusi.

Sementara untuk Komisi III DPRD melakukan Kunker ke dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) terkait sinkronisasi pembangunan infrastruktur antar instansi dalam rangka pembangunan dikawasan Timur Indonesia.

Selain itu lanjut Abdu, Tak hanya berkunjung ke PUPR, Komisi III juga akan melaksanakan kunjungan ke Dinas Pemberdayaan Perempuan dan perlindungan anak Kota Manado terkait dengan fungsi pengawasan terhadap anak dan ibu dimasa pandemi Covid-19.

Sekedar diketahui, perjalanan dinas anggota DPRD Kota Ternate ini diperkirakan akan menghabiskan anggaran kurang lebih Rp. 500 Juta rupiah. Sebab kunjungan kunjungan ke luar daerah, masing-masing komisi juga  memboyong satu orang staf untuk ikut mendampingi agenda kunker tersebut.(dhan)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini