Kades Batulak Mengaku Tilep Dana Desa

Sebarkan:

Inspektorat Halsel saat melakukan audit DD dan ADD di Kantor Desa Batulak. (Istimewa)
HALSEL - Kepala Desa Batulak Kecamatan Gane Barat Utara Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel) Irhandi Suhada mengaku tilep dana desa. Hal ini diakui Irhandi di hadapan Kepala DPMD Bustami Soleman.

"Kades mengakui itu di Kadis pada saat kami di desa melakukan audit bersama dengan inspektorat," kata Irfan Umakamea sala satu staf DPMD kepada media ini, Jumat 16/7/2021.

Dana desa yang diselewengkan Irhandi Suhada mencapai miliaran rupiah. Dana desa sebanyak itu dipakai Irhandi Suhada membeli satu unit mobil mini bus jenis Avansa, sebidang lahan (Kebun) dan membangun rumah pribadinya yang terletak di Desa Tabanalou Kecamatan Wasilei Selatan Kabupaten Halmahera Timur.

"Semua itu dia mengaku pakai dana desa," sambung Irfan.

Selain itu, pembangunan kantor desa baru yang rencana dibangun Irhandi juga bermasalah. Yang pertama terkait lahan yang diklaim salah satu warga yang merupakan pemilik lahan bawah lahan tersebut tidak diizinkan untuk dibangun kantor desa dan yang kedua material toko berupa semen. Kades Irhandi menggunakan semen bantuan dari Dinas Perumahan Pemukiman dan Lingkungan Hidup untuk warga kurang mampu yang rumahnya di rehab.

"Itu masalah yang kami dapat di desa. Masih banyak lagi yang masyarakat sampaikan" tutur Irfan.

Sementara itu, Ketua BPD Desa Batulak Sudarto A. Gani meminta Inspektorat menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) dana desa Batulak ke pihak kepolisian agar dilakukan penyelidikan lebih lanjut. "Harapan kami agar kepala desa dijebloskan ke penjara supaya ada efek jera bagi kepala desa yang lain," ujarnya.
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini