Bupati Minta Polisi Usut Tuntas Kebakaran Kantor Bupati

Sebarkan:
Bupati Usman Sidik didampingi Sekda Saiful Turuy saat memantau TPK di Kantor Bupati. (dok. Sahril Helmi)
HALSEL- Kebakaran Kantor Bupati pada Rabu 20/4 malam sekitar pukul 20:15 menuai kejanggalan dalam diri Bupati Usman Sidik.

Kebakaran yang menghanguskan ruang kerja Sekda dan tiga Assisten Bupati ini bukan karena korsleting listrik. Sebab pada saat kejadian kebakaran lampu tidak padam. Terjadi pemadaman lantaran petugas PLN Unit Bacan memadamkan jaringan seputar Kantor Bupati. 

" Jika penyebabnya kosleting listrik saya rasa tidak mungkin sebab lampu tidak padam. Selain itu ruangan sekretaris daerah juga tidak ada komputer atau alat elektronik lainnya. Masa terbakar plafon ruangan," tutur Bupati Usman Sidik, saat memantau TPK, Kamis 21/4/2022.

Meski menuai kejanggalan, Bupati Usman Sidik sendiri belum bisa berkesempulan kebakaran ini disengaja atau murni korsleting listrik karena masih tahap penyelidikan dari pihak kepolisian Polres Halsel.

"Ini masih dugaan saya," katanya.

Kendati demikian, bendahara DPP PKB ini mendesak pihak kepolisian untuk segera mengusut tuntas ihwal kebakaran tersebut. 

"Saya minta pihak kepolisian usut tuntas masalah ini," ujarnya.

Sementara untuk kerugian negara ditaksir 30 persn dari anggaran pembangunan. Bupati juga memastikan dalam waktu enam bulan gedung yang terbakar segera direhab.

Sebelumnya, Kapolres Halsel AKBP Hery Purwanto menegaskan, saat ini pihaknya masih menyelidiki penyebab kebakaran. Untuk membuktikan sebab kebakaran ini Polres Halsel mendatang tim laboratorium forensik dari Polda Makassar Sulawesi Selatan untuk melakukan penyelidikan lebih lanjut.

"Kami akan datangkan tim forensik untuk menyelidiki lebih lanjut. Dugaan sementara korsleting listrik," cetusnya. (Buwas/PM)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini